Postingan

Cara Mendaftarkan Aplikasi di Google Play

Gambar
Saya masih sering ditanyakan oleh pengembang aplikasi Android tentang bagaimana caranya untuk daftar di Google Play sebagai pengembang aplikasi untuk kemudian merilis aplikasinya di Google Play. Sebetulnya caranya tidak sulit selama memiliki kartu kredit. Registrasi di Google Play Developer Console Pertama-tama kamu harus membuat akun di Google Play Developer Console, caranya adalah sebagai berikut: Masuk ke halaman web ini play.google.com/apps/publish Kamu akan diminta untuk login menggunakan akun Google kamu, jika belum memilikinya maka harus mendaftar terlebih dahulu. Kamu akan masuk ke bagian “Accept Developer Agreement”. Centang boks persetujuan perjanjian setelah kamu membaca detail perjanjiannya. Setelahnya kamu akan diminta mengisi detail kartu kredit untuk membayar biaya registrasi sebesar $25 (sekitar Rp. 260.000). Biaya registrasi ini hanya perlu dibayar sekali saja. Setelah detail kartu kredit terverifikasi dan pembayaran sudah dilakukan, kamu akan diminta untuk melengkap